Ungu Hentak Prabumulih

PRABUMULIH, PS--Group band Ungu yang digawangi Pasha, Onci dan Enda menjadi penampil pada puncak acara HUT Kota Prabumulih yang ke-12.

Acara yang digelar di Lapangan Prabujaya, Senin Malam (21/10) ini, disaksikan langsung oleh Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya besera Istri, Wakil Walikota Prabumulih Andriansyah Fikri, Kepala Kejaksaan Negeri Prabumulih diwakili Kasi Intel Ritonga SH, Ketua Pengadilan Negeri Prabumulih, Plt Sekda Prabumulih H Achmad Sobri, Ketua DPRD Prabumulih Ir Dipe Anom, Danyonzipur Prabumulih, para Kepala Dinas/SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Prabumulih dan tamu undangan lainnya.

Sejak dari pukul 19.00 WIB, warga Prabumulih yang haus hiburan sudah memadati lapangan Prabujaya yang dijadikan tempat acara.

H Ridho Yahya pada sambutannya sebelum menutup rangkaian Acara HUT Kota Prabumulih menyatakan terima kasih atas partisipasi masyarakat dalam memeriahkan HUT Kota Prabumulih. "Insya Allah, kedepan kita akan hadirkan acara yang dapat dinikmati oleh warga Prabumulih, mulai dari Pameran, Karnaval hingga menampilkan hiburan artis-artis ibukota," ujar H Ridho Yahya.

Namun ia mengingatkan agar warga menjaga kekompakan dan ketertiban, agar Prabumulih menjadi kota yang nyaman dan aman.

 

Usai menutup resmi rangkaian acara memperingati HUT Kota Prabumulih, tak lama Ungu Band langsung tampil di atas panggung dan menghentak dengan lagu-lagu hits mereka.

Bahkan, usai membawakan dua buah lagu, vokalis Pasha mendaulat H Ridho Yahya untuk berduet bersamanya. Lagu Andai Ku Tahu menjadi lagu duet yang dibawakan bersama H Ridho Yahya bersama Pasha. Acara sendiri berakhir pukul 22.00 WIB. (bmg)

Posting Komentar

0 Komentar