Kapolres Prabumulih, Ngantor di Pasar II, Ini Pesannya


PRABUMULIH, PUBLIKZONE – Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk bersama Kapolsek Prabumulih Barat, Iptu Arafiq SIP melaksanakan kegiatan Kapolres Prabumulih Ngantor di Kelurahan Pasar II, Sabtu, 17 Juni 2023.

Langsung bertatap muka bersama masyarakat, RT/RW, Lurah Pasar II, dan Camat Prabumulih Utara. Pada kesempatan itu, Kapolres Prabumulih mendengarkan curhatan warga dan juga memberikan imbauan.

Kapolres Prabumulih menerangkan, kehadiran ia dan jajaran di akhir pekan, tidak lain senantiasa mendekatkan diri kepada masyarakat. “Guna melayani masyarakat, khususnya masalah gangguan Kamtibmas dan lainnya,” ujar Witdiardi, sapaan akrabnya.

Ungkapnya, juga mensosialisasikan Polisi RW, baru saja dicanangkan Kapolda Sumsel dan baru dilaunchingnya. “Sekarang ini, di tengah masyarakat. Selain ada Bhabinkamtimas atau Bhabin, juga ada Polisi RW. Jika ada kejadian gangguan Kamtibmas dan kejadian menonjol masyarakat bisa memanfaatkannya,” pesan Wit.

Selain itu, akunya ada juga layanan Banpol, bisa digunakan masyarakat agar bisa direspon cepat guna memberikan pelayanan publik secara optimal kepada masyarakat. “Kini, ada juga pelayanan pengaduan dan perpanjangan SKCK di MPP PTM II. Harapannya, bisa digunakan masyarakat, dalam rangka memaksimalkan layanan publik,” beber Alumni AKPOL 2002. (rin)

Posting Komentar

0 Komentar