BNN Prabumulih Gelar Jalan Santai

PRABUMULIH, PZ- Badan Narkotika Nasional sejak resmi berada di Kota Prabumulih pada awal 2012 lalu  telah banyak melakukan gerakan gerakan yang bersifat positif. Sejak saat itu BNN Kota Prabumulih Merupakan garda terdepan  dalam  Pencegahan Pemberantasan Penanggulangan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).

Setelah sukses dalam beberapa kegiatan penaggulangan anti narkoba,Kini Di bawah Pimpinan Akbp Edi Nugroho, SE , BNN Kota Prabumulih  akan menggelar kegiatan donor darah, jalan sehat dan kampanye stop narkoba bertepatan dengan  peringatan hari sumpah pemuda yang akan dilaksanankan Jumat 28 Oktober 2016 nanti.

Dalam kegiatan ini, BNN Kota Prabumulih akan melibatkan beberapa organisasi kepemudaan seperti KNPI, Pelajar Kota Prabumulih serta Pemuda Muhammadiyah Kota Prabumulih.

Panitia pelaksana Kegiatan, Abi Samran, SH Selaku sekretaris  panitia pelaksanaan mengatakan, kegitan ini merupakan kerja sama pihak BNN, KNPI Kota Prabumulih dan Pemuda Muhammadiyah dalam menggaungkan kampanye stop narkoba yang dimulai dari generasi muda hingga ke seluruh elemen masyarakat.

“Dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda BNN Kota Prabumulih bekerja sama dengan KNPI dan Pemuda Muhammadiyah mengadakan kegiatan jalan santai, cek kesehatan dan deklarasi stop narkoba yang akan dilaksanakan hari jum'at 28 oktober 2016 pukul 05.30 s/d selesai bertempat  dilapangan Prabujaya Prabumulih. Hal ini bertujuan untuk mengurangi tingkat kesadaran masyarakat tentang bahaya narkoba ” Ujar Abi.

Dikatakan, kegiatan ini banyak menarik minat masyarakat kota seinggok sepemunyian.terbukti keikutsertaan dari seluruh eleman,tokoh masyarakat dan unsure pemerintahan, imbuhnya. Terakhir kata Abi Samran, diakhir kegiatan nantinya akan ada pembagian DOOR Prize ( Hadiah)  sebagai salah satu hiburan serta bentuk kebersamaan dalan melawan Narkoba. (RD)

Posting Komentar

0 Komentar