Wabup Muaraenim H Juarsah, Apresiasi Kinerja Bawaslu

Muara Enim -- Wakil Bupati Muaraenim, H Juarsah, meminta semua elemen masyarakat di Kabupaten Muaraenim untuk membantu Bawaslu dalam mensukseskan jalannya kompetisi pemilu yang akan dilaksanakan pada 17 April 2018 mendatang. 

Dikatannya, Kinerja Bawaslu dalam menyebar Duta – Duta di masyarakat sangatlah tepat. Dari para duta inilah, Pihak Bawaslu dapat menangkal kampanye hitam yang beredar di masyarakat seperti hoax fitnah, dan hate speech.

"Saya Apresisasi kinerja bawaslu dengan menggandeng para Duta Duta guna meredam kampanye hitam yang dapat menimbulkan perpecahan ditengah masyarakat," Ujarnya kepada wartawan, Jumat (23/3/2019).

Juarsyah berharap agar masyarakat lebih jeli menerima dan menyebarkan informasi. Maka itu, dia meminta setiap berita maupun informasi harus bisa dipertanggungjawabkan, kalau tidak benar jangan di sebar dan segera dihapus.

"Siapapun yang terpilih nanti, kita hargai dan hormati, harapan besar melalui Pemilu 17 April 2019 nanti bisa terpilih pemimpin berkualitas 5 tahun kedepan," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Muaraenim, Suprayitono  saat disambangi di tempat kerjanya mengatakan, 2000 orang personel dirasa masih kurang untuk pengawasan pemilu tahun 2019. Sedangkan untuk calon legislatif ada 800 orang, dan calon presiden ada 2 orang serta ada 16.043 pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Maka dari itu, kita juga akan melibatkan generasi milenial untuk sama–sama mengawasi pemilu agar pelaksanaanya dapat berjalan lancar dan berkualitas," pungkasnya. (SY/DN)

Posting Komentar

0 Komentar