Tatap Muka Bersama Warga Tugu Kecil, Ini Pesan Kapolres Prabumulih


PRABUMULIH, PUBLIKZONE – Akhir pekan, menjadi rutinitas Kapolres Prabumulih bertatap muka bersama warga di kelurahan/desa dalam rangka bertatap muka, juga bersilaturahmi.

Seperti Sabtu, 8 Juli 2023, Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH bersama Kapolsek Prabumulih Timur, AKP Herry Sulistyo bertatap muka bersama warga Kelurahan Tugu Kecil.

“Hari ini, kita sengaja ngantor di Kelurahan Tugu Kecil, guna bertatap muka dan bersilaturahmi bersama warga,” ujar Kapolres Prabumulih.

Pada kesempatan itu, Widiardi mengajak masyarakat, senantiasa menjaga Kamtibmas di wilayahnya agar selalu aman dan kondusif. “Aktifkan Satkamling, dalam rangka menjaga situasi dan kondisi agar aman dan nyaman di sekitar lingkungan,” ujar Wit.

Kata Wit, jika ada gangguan Kamtibmas bisa memanfaatkan layanan banpol atau bisa melaporkan kepada Bhabin dan Polisi RW. Atau, kata dia, bisa juga mendatangi polsek-polsek terdekat.

“Personel kita akan senantiasa melayani, dan merespon cepat setiap aduan masyarakat kepada kita. Guna memberikan problem solving atau solusi bagi masyarakat,” beber Alumnus AKPOL 2002 ini.

Tukas Mantan Kapolres Mukomuko ini, jajarannya tidak hanya sebagai penegakkan hukum saja. Tetapi, akunya dituntut humanis dalam melayani. “Termasuk, memberikan pengayoman kepada masyarakat,” pungkasnya. (RY)

Posting Komentar

0 Komentar