PRABUMULIH – Pemerintah Kota Prabumulih bersama Polres Prabumulih melaksanakan kegiatan Panen Jagung Hibrida Kuartal I Tahun 2026 yang berlangsung di lahan pertanian Dusun V, Desa Kemang Tanduk, Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT), Kota Prabumulih, pada Selasa sore, 20 Januari 2026.
Kegiatan panen jagung tersebut dimulai sekitar pukul 16.30 WIB dan berakhir pada pukul 17.40 WIB. Panen dilaksanakan di lahan milik warga atas nama Yayang Suprapto dengan luas area yang dipanen mencapai 1 hektare. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk dukungan pemerintah daerah dalam mendorong ketahanan pangan dan peningkatan sektor pertanian di wilayah Prabumulih.
Hadir langsung dalam kegiatan tersebut Wali Kota Prabumulih H. Arlan, didampingi Kapolres Prabumulih AKBP Bobby Kusumawardhana, S.H., S.I.K., M.Si., Sekretaris Daerah Kota Prabumulih H. Elman, S.T., M.M., serta sejumlah pejabat daerah dan unsur Forkopimda lainnya.
Turut hadir pula Kabag SDM Polres Prabumulih Kompol Tamimi, S.H., M.M., Kepala Dinas Pertanian Kota Prabumulih Alfian, S.P., Kepala DPMD Latif Matnur, Plt. Kasat Pol PP M. Sulaiman, Camat RKT Satria Karsa, S.E., M.Si., Kapolsek RKT Iptu Harris Krisnanda, S.H., M.H., serta Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian Leknur, S.Hut.
Selain itu, kegiatan panen jagung ini juga dihadiri oleh Koordinator Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), Kepala Desa Kemang Tanduk Adi Darminto, Ketua dan anggota BPD Desa Kemang Tanduk, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, serta masyarakat Desa Kemang Tanduk. Kehadiran Bhabinkamtibmas Polsek RKT turut menambah unsur pengamanan dan pendampingan kegiatan.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, dilanjutkan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas hasil panen yang diperoleh. Selanjutnya, Kepala Desa Kemang Tanduk menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya dukungan pemerintah dan sinergi lintas sektor dalam meningkatkan kesejahteraan petani di desa.
Sambutan kemudian dilanjutkan oleh Kapolres Prabumulih AKBP Bobby Kusumawardhana yang menyampaikan apresiasi terhadap para petani dan seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam mendukung program ketahanan pangan, khususnya melalui budidaya jagung hibrida di wilayah RKT.
Dalam sambutannya, Wali Kota Prabumulih H. Arlan menyampaikan bahwa sektor pertanian, khususnya tanaman jagung, memiliki potensi besar untuk dikembangkan secara berkelanjutan. Ia berharap kegiatan panen ini dapat menjadi motivasi bagi para petani untuk terus meningkatkan produktivitas pertanian dengan memanfaatkan teknologi dan pendampingan dari pemerintah.
Puncak kegiatan ditandai dengan panen jagung secara simbolis oleh Wali Kota Prabumulih bersama Kapolres dan jajaran Forkopimda di lahan pertanian. Jenis jagung yang dipanen merupakan jagung pipilan atau pakan ternak dengan benih Jagung Hibrida Bisi 18 yang dikenal memiliki hasil panen cukup baik.
Dengan total luas lahan yang dipanen mencapai 1 hektare, kegiatan Panen Jagung Hibrida Kuartal I Tahun 2026 ini diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi peningkatan ekonomi masyarakat serta mendukung program ketahanan pangan di Kota Prabumulih.





0 Komentar