Tahun Ini, Pastikan Pembangunan Jembatan Permanen di Kelurahan Muara Dua

H.Arlan: Percepatan Penanganan Infrastruktur Menyangkut Kepentingan Masyarakat Luas Merupakan Komitmen Pemerintahannya Sejak Awal Menjabat

PRABUMULIH,PUBLIKZONE- Kabar gembira dan menyambut baik keluhan masyarakat, Walikota Prabumulih H.Arlan akan segera merealisasikan secara permanen jembatan Bailey sementara yang ada di Wilayah Kelurahan Muara dua Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih. 

Hal itu ditegaskan pria disapa akrab Cak ketika dikonfirmasi awak media, Minggu (25/1/2025) ketika adanya pelantikan pergantian jabatan dilingkungan pemerintah Prabumulih di Pemdopan Rumah Dinas Gedung Kesenian, kemarin.

Kepastian tersebut menyusul telah difungsikannya jembatan Bailey sebagai solusi sementara pasca jembatan lama roboh akibat diterjang banjir beberapa waktu lalu. Pantauan di lapangan, jembatan Bailey yang telah terpasang kini sudah digunakan masyarakat.

Tentunya difungsikan jembatan sementara tersebut, arus lalu lintas yang sempat terputus kembali normal dan aktivitas warga, termasuk distribusi barang serta mobilitas masyarakat, kembali berjalan lancar.

Meski demikian, Pemkot Prabumulih menegaskan bahwa jembatan Bailey hanya bersifat sementara dan tidak diperuntukkan untuk penggunaan jangka panjang. Oleh karena itu, pembangunan jembatan permanen menjadi prioritas guna menjamin keamanan dan kelancaran transportasi masyarakat.

Pembangunan jembatan permanen tersebut nantinya akan dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Prabumulih dengan dukungan Dana Bantuan Gubernur (Bangub) Provinsi Sumatera Selatan.

"Iya, tahun ini kita bangun secara permanen. Jembatan Bailey itu sifatnya sementara. Kita sudah mendapatkan Bangub Sumsel untuk pembangunan Jembatan Tenggamus yang sebelumnya roboh akibat diterpa banjir," ujar Wali Kota Prabumulih, H Arlan.

Cak Arlan menegaskan, percepatan penanganan infrastruktur yang menyangkut kepentingan masyarakat luas merupakan komitmen pemerintahannya sejak awal menjabat. Menurutnya, infrastruktur yang baik menjadi faktor penting dalam menunjang aktivitas ekonomi dan keselamatan warga.

"Keluhan masyarakat menjadi prioritas kami untuk segera dicarikan solusi. Selama itu menyangkut kepentingan umum, pasti akan kita respon secepat mungkin," tegas ayah dari Leoni Ayu Pratiwi SH MH ini.

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Kota Prabumulih, Effandri ST MM melalui Kepala Bidang Bina Marga (Kabid BM), Bristian ST menjelaskan, proses pengusulan pembangunan Jembatan Tenggamus secara permanen telah disampaikan ke Dinas PUPR Provinsi Sumatera Selatan.

"Untuk pembangunan jembatan permanen tersebut, Pemkot Prabumulih mengusulkan melalui Dana Bantuan Gubernur Sumsel. Nilai anggaran yang diusulkan sekitar Rp 6 miliar," jelas Bristian.

la menambahkan, saat ini pihaknya masih menunggu persetujuan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan. Apabila usulan tersebut disetujui, maka realisasi pembangunan Jembatan Tenggamus secara permanen dapat dilakukan pada pertengahan tahun 2026.

Pembangunan jembatan permanen ini diharapkan tidak hanya meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga memperlancar konektivitas antarwilayah di Kota Prabumulih. Selain itu, keberadaan jembatan yang representatif dinilai sangat penting dalam mendukung aktivitas perekonomian warga, khususnya masyarakat di sekitar Kelurahan Muara Dua dan sekitarnya.

Dengan dibangunnya jembatan permanen tersebut, Pemkot Prabumulih berharap kejadian serupa akibat banjir tidak kembali mengganggu akses transportasi masyarakat di masa mendatang. (DK)

Posting Komentar

0 Komentar